-->

Senin, 02 Januari 2017

Penipu niatnya mau nipu malah ditipu balik sama yang mau ditipu, kocak !

author photo
NGUPAS - Sebuah toko yang menjual ponsel ini akhirnya kena ‘getahnya’. Akun bernama Reynaldo Prabu Barata di Facebook terlihat mengunggah beberapa percakapan via pesan di akunnya. Hal ini dimulai oleh sebuah pesan yang dikirimkan oleh Toko FAJAR Shop pada nomornya. Toko ini mengaku menjual beberapa ponsel dengan tipe tertentu dengan harga super miring.

Harga-harga tersebut memang berada jauh di bawah harga pasaran.
Harga ponsel tersebut dipukul rata, yaitu Rp 500.000. Belum lagi ada promosi garansi dan bebas ongkos kirim. Reynaldo pun menanyakan hal mengapa harganya bisa murah pada toko tersebut. Tapi dibalas dengan alamat lengkap Toko Fajar.

Reynaldo pun menanyakan kembali apakah ponsel tersebut bisa dikirim ke luar kota Medan dan berapa ongkosnya jika dikirim ke Jakarta Pusat. Sang admin dari toko itu pun menjawab total semuanya Rp 550.000 dengan ongkos kirim.

Penipu niatnya mau nipu malah ditipu balik sama yang mau ditipu, kocak !

Reynaldo pun mengatakan bahwa ia berminat dan kembali menanyakan keoriginalitasan barang-barang itu. Setelah menjelaskan bahwa barang jualan mereka baru, tersegel, original, dan bergaransi resmi, sang admin menjelaskan prosedur pemesanan yang akan dikirimkan lewat perusahaan pengiriman.

Singkat kata, Reynaldo menuruti segala prosedur yang diminya oleh Fajar Shop. Reynaldo pun berjanji akan mengirimkan total uang Rp 550 ribu itu lewat mobile banking dari ponselnya. Tapi kemudian, pria tersebut mengatakan jika pulsa di ponselnya telah habis.

Ia pun meminta Fajar Shop mengirimkan pulsa padanya, karena saat itu posisinya sedang di kantor dan tak bisa ke luar. Awalnya, Fajar Shop menolak permintaan Reynaldo.

“Itu sudah kita kirimkan gan, gimana gan apa sudah ditransfer, kita sudah kirimkan pula nomornya gan”

Tapi kemudian Reynaldo berkata bahwa pulsa yang dikirimkan Fajar kurang, karena hanya Rp 5 ribu. Reynaldo pun kembali meminta pulsa 15 ribu lagi untuk melakukan transaksi banking tersebut. Pria ini berjanji jika nanti ia akan menstransfer Rp 700 ribu karena kebaikan Fajar Shop.

Setelah kembali menolak, Fajar Shop pun kembali mengirim pulsa. Total sudah ada pulsa Rp 20 ribu yang masuk kepada Reynaldo. Setelah dikirim, Reynaldo kembali berkata bahwa pulsa tersebut belum masuk.

Fajar Shop pun menuduh Reynaldo sebagai penipu karena ia merasa sudah mengirimkan pulsa tersebut.

“Udah saya gak percaya, saya ikhlas pulsa yang 20 ribu ambil aja”

Melihat jawaban ini, Reynaldo pun membalas dengan jawaban tak terduga.

“Amin, semoga anda tidak suka menipu orang lagi, makasih atas pulsanya, salam penipu :V”

Yuk, lihat percakapan mereka di sini.
postshare.co.id